ROM

ROM LineageOS 14.1 Android 7.1.2 Nougat Redmi 5A (Riva)

Gambar ROM LineageOS 14.1 Android 7.1.2 Nougat Redmi 5A (Riva) 1
Meski tergolong masih baru tapi dalam hal custom rom Redmi 5A tidak kalah dengan pendahulunya itu dengan hadirnya berbagai custom rom yang salah satunya LineageOS. Kehadiran ROM LineageOS 14.1 di Redmi 5A ini berkat salah satu developer yang bernama sunnyraj84348. Tertarik untuk mencoba ROM LineageOS di Xiaomi Redmi 5A?

LineageOS ini merupakan penerus dari ROM cyanogenmod yang telah di hentikan projectnya, seperti kalian ketahui Cyanogenmod adalah Custom ROM tertua yang hadir di Android sejak google merilis Android Cupcake dan sekarang sudah berubah namanya menjadi Lineageos.

Lineageos adalah salah satu Custom ROM Android terbaik, karena memiliki dukungan dari komunitasnya yang begitu besar. Soal kecepatan update, Lineageos bisa dibilang paling cepat dan sangat rutin.

Perhatian

  1. Pastikan kamu sudah berhasil UBL dan Memasang TWRP di Redmi 5A. Bagi yang belum tahu cara UBL lihat postingan tentang “Cara UBL/Unlock Bootloader Redmi 5A” dan untuk cara install TWRP lihat disini.
  2. Sebaiknya lakukan BACKUP terlebih dahulu data dan ROM lama kamu, agar mudah kembali apabila merasa kurang sreg dengan ROM ini. Lihat disini untuk tutorial “Cara Backup Dengan TWRP“.
  3. Usahkan baterai masih tersisa minimal 50%

Cara Install ROM LineageOS 14.1 Android 7.1.2 Nougat Stable Di Redmi 5a (RIVA)

  1. Unduh file ROM LineageOS Nougat Redmi 5A.
  2. Selanjutnya masuk ke menu TWRP dengan cara matikan Redmi 5A kamu, kemudian tekan tombol Volume Atas dan Power bersama-sama dan lepaskan setelah muncul logo MI.
  3. Kemudian Pilih Wipe setelah itu geser Swipe To Factory Reset
  4. Setelah itu pilih Install kemudian cari dan pilih file lineage-14.1-20180404-UNOFFICIAL-riva.zip yang tadi kamu download
  5. Berikutnya kamu geser Swipe to confirm Flash
  6. Tunggu sampai instalasi selesai
  7. Kalau sudah silahkan di Reboot.
  8. Silahkan kamu tunggu beberapa menit sampai booting selesai dan masuk ke homescreen.

Tambahan

  1. Apabila kamu ingin menginstall Google Play Store silahkan flashing file GAPPS Android Nougat disini.
  2. Untuk Root nya bisa menggunakan SuperSU atau Magisk.

Tentunya dengan ROM LineageOS ini terinstall di Redmi 5A akan memberikan pengalaman tersendiri, karena ROM ini memang sangat berbeda dengan MIUI dan tentunya akan membuat kamu lebih mengerti dan menambah wawasan tentang sistem Android.

Bagi yang ingin mengikuti perkembangan ROM ini bisa kamu pantau thread nya di XDA: [UNOFFICIAL] [RIVA] LINEAGE OS 14.1 For Redmi 5A

6 Comments

    1. Riva nya di pegang bini…jadi agak susah buat oprek2… nanti deh kalau ada kesempatan langsung coba porting romnya…

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *