XPOSED Framework Khusus ROM MIUI 5.1 Lollipop 32-bit

Ini adalah file Xposed framework khusus buat MIUI 7/8/9 Lollipop Android 5.1.1 yang menggunakan arsitektur 32-bit seperti Redmi 2, Redmi 1s, Redmi Note ataupun untuk ROM portingan yang telah saya share baik itu buat Andromax ataupun Lenovo A6000.

Seperti kita ketahui framework yang digunakan Xiaomi pada antarmuka MIUI ini sangat berbeda dengan AOSP. Sehingga membutuhkan file Xposed khusus, sama halnya dengan Samsung.

Xposed versi MIUI ini merupakan hasil modifikasi dari salah satu memberi dari forum rusia 4PDA.ru. Untuk cara installnya harus menggunakan custom recovery TWRP/CWM.

Sebelum install file xposed sebaiknya lakukan BACKUP ROM untuk berjaga-jaga.

Cara Install Xposed MIUI

Cara Install Xposed MIUI
Untuk cara installnya wajib menggunakan TWRP/CWM dan sudah terlebih dahulu telah di root HP milikmu.

  1. Download Xposed Installer dan Xposed Framework dibawah ini.
  2. Pertama install Xposed Installer APK terlebih dulu.
  3. Kemudian kita install Xposed Framework via TWRP.
  4. Masuk ke menu TWRP.
  5. Pilih menu Install.
  6. Pilih file xposed-v87-sdk22-arm-MIUI-edition-by-SolarWare-20161126.zip.
  7. Geser Swipe to Flash.
  8. Dan setelah itu Reboot.
  9. Selanjutnya buka aplikasi Xposed Installer.
  10. Kalau warna hijau bearti sudah sukses terinstall.

Untuk proses bootingnya mungkin sedikit lebih lama sekitar 5 menit, kalo lebih dari 15 menit coba lakukan Wipe Cache.

Download Xposed Framework MIUI Lollipop 32-bit

Version xposed-v87-sdk22-arm-MIUI-edition
File Size 3.40 MB
File Type zip
Last Updated 1 February 2018
Download
Xposed Installer 3.1.5 APK 41406 X
Xposed v87-sdk22-arm-MIUI-edition.zip 10565 X
– If you’re having trouble to download this file. please try using another browser like Chrome, Firefox or Opera.
– Apabila kamu mengalami masalah tidak bisa download file ini silahkan ganti dengan browser yang lain seperti Chrome, Firefox atau Opera.

Sekarang kamu sudah bisa menggunakan Xposed Framework di ROM MIUI yang berbasis Android 5.1 Lollipop. Kamu sudah bisa memasang module iFont untuk mengatasi masalah tema yang selalu balik ke default.

Ataupun menggunakan module seperti MIUI Tweaks untuk berbagai macam keperluan modifikasi HP Xiaomi kamu. Semoga file Xposed ini bisa bermanfat.