Apabila kamu sudah sukses mendapatkan akses root di Lenovo A6000 dan sudah terpasang custom recovery TWRP serta masih ingin menggunakan stock rom, akan lebih maksimal kalau kamu menginstall Xposed Framework.
Xposed Installer adalah aplikasi khusus Android yang dapat membantu kamu mengkostumisasi smartphone sehingga mendapatkan berbagai fitur yang sebelumnya tidak ditemukan di stock ROM milik Lenovo.
Penjelasan singkatnya kita dapat memodifikasi ROM yang kita punya tanpa merubah APK apapun. Xposed ini dikembangkan oleh rovo89 salah seorang member forum XDA Developers telah berhasil mengembangkan sebuah Framework baru.
Perhatian
Xposed yang saya share ini hanya berjalan di stock rom Lenovo A6000 Lollipop.
Pastikan sudah sukses di root. Bagi yang belum di root silahkan ikuti tutorial Cara Root Lenovo A6000 Tanpa PC.
Dan pastinya sudah terpasang custom recovery TWRP. Lihat disini untuk Cara Install TWRP Lenovo A6000.
Bahan-bahan
- Xposed Framework 32-bit SDK 21 buat Lenovo A6000
- Xposed Installer APK
- Xposed Uninstaller (file ini berfungsi untuk menghapus Xposed ataupun sebagai solusi apabila mengalami bootloop setelah memasang Xposed)
Cara Pasang Xposed Framework Lenovo A6000
- Pertama masuk ke TWRP.
- Matikan Lenovo A6000.
- Kemudian tekan tombol Volume Atas, Volume Bawah dan Power bersama-sama, tahan dan lepaskan setelah muncul logo Lenovo.
- Di TWRP pilih menu Install.
- Pilih file xposed-v89-sdk21-arm.zip.
- Kemudian Swipe to install.
- Setelah itu pilih Reboot System.
- Booting proses sedikit lebih lama dari biasanya.
- Kalau sudah di beranda install aplikasi Xposed Installer.
- Setelah itu buka aplikasi Xposed Installer.
- Xposed terpasang dengan baik di tandai dengan tulisan warna hijau.
Sekarang Lenovo A6000 kamu sudah sukses terpasang Xposed, kamu sudah bisa menginstall berbagai module keren seperti GravityBox yang memiliki fitur seperti custom rom Cyanogenmod, ataupun Greenify yang berguna untuk mematikan aplikasi system sehingga pemakaian RAM bisa berkurang serta menambah daya tahan baterai.
Kesimpulan
Xposed Framework ini memiliki banyak sekali module yang bisa kamu gunakan ada module yang khusus untuk modifikasi tampilan seperti merubah tampilan statusbar, font, Widget dan aplikasi.
Selain itu ada juga module yang memang bisa digunakan untuk melakukan overclock, hibernasi aplikasi sistem, menambahkan fitur-fitur yang cuma ada di custom rom serta banyak lagi module keren lainnya.
Dan masih banyak lagi, kamu bisa search di Google dengan kata kunci “Module Xposed Keren”.