Custom ROM Carbon 4.4.4 Kitkat Andromax C3
ROM ini salah satu favorit saya, sejak pertama kali menggunakan rom ini di Andromax c2 saya langsung jatuh cinta. Selain ukuranya yang slim, rom ini menawarkan fitur customisasi yang berlimpah dan untuk management RAM termasuk bagus. mungkin pengguna Andromax C3 ada yang tertarik menggunakan ROM ini, silahkan flashing file custom rom yang ada di bawah ini.
Carbon ROM dikembangkan dengan menggunakan base ROM AOSP dan Cyanogen serta ditambahin dengan berbagai fitur dari ROM2 terkenal seperti dari OMNI,Paranoid,AOKP dll yang dikumpulkan dalam satu fitur yaitu Carbon Fiber. Kamu juga dapat menggunakan Themes dari CM11 untuk merubah tampilan secara keseluruhan.
Screenhot:
Perhatian
- Wajib Andromax C3 kamu sudah terinstall TWRP atau CWM. Untuk cara install TWRP ikuti tutorialnya disini: Cara Install TWRP 2.8.6.0 Buat Andromax C3.
- Kalau kamu tidak mengerti cara install custom rom dengan TWRP. Silahkan pelajari dulu postingan saya tentang cara install ROM dengan menggunakan TWRP.
- Sebelum flashing rom ini sebaiknya lakukan backup ROM kamu via TWRP/CWM. Bagi yang belum tahu cara backup ROM silahkan ikuti tutornya disini Cara Backup dan Restore ROM Via TWRP
- Segala akibat dari ROM ini bukan tanggung jawab kami.
Cara Flashing Custom ROM Carbon di Andromax C3
Unduh file customrom carbon
Masuk ke menu recovery. Caranya tekan tombol volume up dan power bersamaan. Saat logo smartfren muncul lepaskan ke 2 tombol tersebut.
Lakukan Wipe
install file CARBON-KitKat-RC5_Andromax_C3.zip
Reboot
Permasalahan:
– Apabila sinyal tidak muncul coba di reboot/restart. Atau dial ke *#*#4636#*#* kemudian pilih CDMA Auto PRL.
– ROM ini belum di sertakan Google App seperti Play Store. Install file ini untuk Gapps nya Via TWRP/CWM
– Bagi yang ingin mencoba fitur Dolby dapat menggunakan Dolby yang ada disini